Alhamdulillah nikmat yang luar biasa karena kita masih dipertemukan bulan Ramadahan dan bulan Syawal. Pada tanggal 2 Mei 2023/11 Syawal 1444H, SD 6 Al Islam Al Fajar masuk setelah liburan Idul Fitri. Seperti biasa Seluruh Siswa dan Guru melaksanakan Apel Pagi di halaman Sekolah dimulai dari Doa Bersama dilanjutkan dengan Acara halal bihalal. Acara tersebut di buka dengan sambutan dari Bapak Kepala Sekolah Bp Romdhony Cahyadi, S,Sy. Uraian acara diantaranya ikrar dari kaum Adam dan Kaum Hawa kemudian mendengarkan tausiyyah dari Ibu Titik Kismiati, S.Pd.I. dalam tausiyyah tersebut beliau menekankan bahwa pentingnya saling memaafkan dan tidak menyimpan rasa dendam kepada siapapun. Jika merasa mempunyai salah kepada siapapun harus segera meminta maaf, tidak perlu menunggu bulan Syawal.
Setelah mendengarkan tausiyyah dilanjutkan bersalam-salaman antara laki-laki dengan laki-laki dan Perempuan dengan Perempuan. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menanamkan terhadap siswa pentingnya saling maaf-memafkan agar hati menjadi suci dan yang tidak kalah penting yaitu mempererat tali Silaturahim kepada sesama muslim
Sc : Sulton Fathoni, S.PdI. (SD 6 Al Islam Al Fajar)
Link Youtube :