Pastinya semua siswa sewaktu sekolah pasti mengalami Study Tour? Apa saja kesan yang kalian rasakan saat Study Tour? pastinya sangat menyenangkan, Study Tour adalah perjalanan keluar kota atau bisa juga disebut dengan Outing Class. Kegiatan yang dilakukan di luar kelas dengan mengunjungi suatu tempat yang bersejarah untuk mengisi waktu liburan sekaligus belajar. Dan cara langsung turun ke lapangan dan mengamati lingkungan yang merupakan objek sejarah, akan membuat siswa lebih ingin tahu. Dengan harapan, selain rekreasi juga mendapatkan manfaat dan pembelajaran bagi kalian. Sehingga program tersebut menjadi agenda tahunan di beberapa instansi pendidikan. Adapun manfaat lainnya bagi siswa, yaitu:
- Siswa akan mendapatkan pengalaman menarik yang tidak diperoleh di sekolah
- Menambah wawasan siswa
- Meningkatkan rasa ingin belajar siswa
- Memiliki wawasan lebih global
- Menumbuhkan rasa cinta pada tanah air
Tahun ini SMP Al Islam 1 Surakarta mengadakan Study Tour di Jakarta dan Bandung, tanggal 10-13 Januari 2024, yang memilik tujuan Museum Fatahillah yang berlokasi di Kawasan kota tua Jakarta, Taman Mini Indonesia Indah dan yang terakhir Trans Studio Bandung. Study Tour ini hanya dilaksanakan oleh siswa kelas 8 , biasanya setelah Study Tour ini dilaksanakan siswa akan di beri tugas membuat rangkuman dengan bahasa yang baik, dan akan dikumpulkan kepada guru mapel Bahasa Indonesia maupun IPS. Kegiatan ini dipimpin oleh kesiswaan dengan dukungan kepala sekolah. Kegiatan Study Tour juga membuat siswa mempunyai peluang untuk mempelajari sesuatu secara langsung. Tak hanya mengamati, mereka bahkan bisa berinteraksi dengan orang baru hingga lingkungan dan kultur berbeda yang ditemui sebelumnya. Kegiatan ini juga dapat membuat para siswa untuk melihat dunia dengan sudut pandang yang lebih luas dan berbeda dari sebelumnya.
Sc : Riditya Arif Muktiawan S.Kom. (Staff IT SMP Al-Islam 1 Surakarta)